Kami keluarga besar SMP Negeri 3 Pleret mengucapkan selamat dan apresiasi setinggi-tingginya kepada PORS Segoroyoso, Bantul atas keberhasilannya meraih juara turnamen sepak bola anak usia 13 tahun IFFC yang diselenggarakan di Kuala Lumpur, Malaysia.
Prestasi ini merupakan kebanggaan besar, tidak hanya bagi tim dan pelatih, tetapi juga bagi masyarakat Bantul dan dunia sepak bola usia dini Indonesia. Keberhasilan ini menjadi bukti bahwa kerja keras, disiplin, dan semangat sportivitas mampu mengantarkan generasi muda berprestasi hingga ke tingkat internasional.
Kami juga merasa bangga karena tiga siswa SMP Negeri 3 Pleret, yaitu Rifai, Thoriq, dan Arvian, turut berkontribusi dan menjadi bagian dari tim yang mewakili turnamen tersebut. Semoga pengalaman berharga ini menjadi motivasi untuk terus berkembang, berprestasi, dan mengharumkan nama sekolah, daerah, serta bangsa.
Teruslah berlatih, tetap rendah hati, dan jadikan prestasi ini sebagai langkah awal menuju kesuksesan yang lebih besar di masa depan. Selamat dan sukses selalu! (yus)
